Babinsa Koramil Dukuhturi Dampingi dan Distribusikan langsung Bantuan Korban Banjir

    Babinsa Koramil Dukuhturi Dampingi dan Distribusikan langsung Bantuan Korban Banjir

    Tegal - Babinsa Koramil 10/Dukuhturi Serka Supriyadi ikut aktif dalam membantu proses penyaluran bantuan sosial dari Dinas Sosial Kabupaten Tegal berupa paket sembako dan nasi bungkus kepada warga Desa Sidakaton dan Desa Sidapurna, Kamis(05/01/2023).

    Instansi yang ikut dalam pendistribusian bantuan antara lain, Koramil 10/Dukuhturi, PMI Kabupaten Tegal, Dinas Sosial Kabupaten Tegal, BPBD Kabupaten Tegal, Pemerintah Desa Sidakaton, Bagana Banser Sidakaton dan KKN Mahasiswa Undip.

    Babinsa Serka Supriyadi mengatakan, wilayah yang tertimpa musibah mendapat perhatian khusus dari pemerintah setempat dalam hal ini Dinas Sosial yang memberikan bantuan paket sembako serta nasi bungkus untuk para korban banjir yang berjumlah kurang lebih 300 KK di Desa Sidakaton dan Desa Sidapurna.

    "Pembagian bantuan ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian Pemerintah kepada masyarakat khususnya yang tertimpa musibah banjir dengan tujuan untuk memberikan motivasi semangat sekaligus membantu meringankan beban masyarakat yang tertimpa banjir", ucap Babinsa.

    Selain memberikan bantuan Babinsa Koramil 10/Dukuhturi juga menghimbau kepada warga agar tetap waspada terhadap kondisi banjir yang terjadi.

    "Selalu koordinasi dengan Pemerintah Desa dan Ketua BPBD Desa apabila ada perkembangan situasi yang terjadi", ucapnya.(Pendimtegal)

    jateng tegal
    M.Nursalim

    M.Nursalim

    Artikel Sebelumnya

    Pasca Banjir, Babinsa Koramil Pos 22 Dukuhwaru...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Tegal Hadiri Refleksi Empat Tahun...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Lanud Sultan Hasanuddin Dukung  Jungar Prajurit Wing Komando II Kopasgat
    Babinsa Koramil Kuala Kencana Bersama Petani Kerja Bakti Perbaiki Jalan Pematang Sawah
    Babinsa Koramil Jila Jadikan Komsos Sebagai Media Jalin Keakraban Bersama Warga Binaan

    Ikuti Kami